Pages

Senin, 28 Maret 2016

JELANG WISUDA AL QURAN TAHUN 2016


Jelang Wisuda Al Quran yang ke- 13 tahun 2016, siswa/i SDIT Asy-Syukriyyah tengah melaksanakan berbagai persiapan menuju acara yang akan tiba satu pekan lagi, yaitu tanggal 2 April 2016 di Gedung Serba Guna Modern Land.

Alhamdulillah,
jumlah peserta kali ini terbilang banyak dibanding tahun-tahun sebelumnya, yaitu 151 peserta hifzhil Quran, 230 peserta khotmil Quran, dan total peserta keseluruhan berjumlah 306 orang. Banyaknya jumlah peserta cermin dari antusias siswa untuk mengikuti kegiatan yang merupakan bagian dari program kurikulum Al Quran di SDIT Asy-Syukriyyah. Dan program Al Quran adalah kurikulum unggulan di sekolah pelopor berdirinya SDIT di kota Tangerang ini.

Dengan wisuda Al Quran diharapkan tercapainya tujuan pendidikan SDIT Asy-Syukriyyah, yaitu meletakan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.

Semoga langkah-langkah kami untuk mencetak generasi Qurani senantiasa dalam bimbingan-Nya, dan semoga menjadi berkah bagi segenap civitas akademika; Siswa, Guru, Penyelenggara Pendidikan, dan kedua Orangtua/Wali, aaamiiin.

Tidak ada komentar:
Write komentar

Recommended Posts × +